Senin, 27 Juli 2009

Pelaku Bukan Nur Hasbi

Hasil pemeriksaan DNA terhadap dua potongan kepala yang diduga kuat sebagai pelaku bom bunuh diri di Hotel JW Marriott dan Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, tak cocok dengan DNA dari keluarga Nur Hasbi serta Ibrahim. "Tidak cocok dengan Ibrahim, tidak cocok dengan Nur Hasbi," jelas Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Inspektur Jenderal Polisi Nanan Sukarna di Jakarta, Rabu (22/7).

Dengan demikian, dua jenazah korban tewas yang kini masih tersimpan di Rumah Sakit Polri, Kramatjati, Jakarta Timur, bukan Nur Hasbi atau Nur Said maupun Ibrahim. Selama ini, kedua nama tersebut diduga sebagai pelaku pengeboman.

Nur Hasbi, menurut pengamat terorisme, Al Chaidar, berteman dengan Asmar Latin Sani, pelaku pengeboman Marriott 2003. "Nur Hasbi satu angkatan di Al Mukmin Ngruki," kata Al Chaidar. Selain itu, tambahnya, Nur Hasbi merupakan anak buah dari gembong teroris yang paling dicari di Tanah Air, yakni Noordin Mohamad Top. "Bahkan dia pernah menjadi kurir Noordin," ungkap Al Chaidar. Nur Hasbi juga diduga anggota kelompok Cilacap, Jawa Tengah [baca: Nur Hasbi Diduga Kurir Noordin Top]

Sedangkan Ibrahim diketahui bekerja di Hotel Ritz Carlton sejak 2005 sebagai florist. Namun setelah peristiwa peledakan bom itu, keberadaan Ibrahim hingga kini belum diketahui. Istri Ibrahim, Sucihari, mengatakan hampir setiap akhir pekan atau hari libur sang suami selalu meluangkan waktu menemui keluarganya di Desa Sampora, Kecamatan Cilimus, Kuningan, Jawa Barat. Sucihari sempat dibawa ke Jakarta untuk mengidentifikasi empat jenazah korban ledakan bom yang belum dikenali. Namun, ia dan keluarga tidak yakin Ibrahim termasuk di antara empat korban tewas tersebut [baca: Keberadaan Ibrahim Masih Misterius].

Meski begitu, polisi memastikan kedua potongan kepala yang ditemukan merupakan pelaku bom bunuh diri. Tim Disaster Victim Identification Markas Besar Polri mengungkapkan, pelaku bom bunuh diri di Marriott berjenis kelamin laki-laki, berusia 16-17 tahun, kulit putih, rambut hitam lurus pendek, tinggi badan 180-190 sentimeter, dan ukuran sepatu 42-43. Sementara, pelaku bom bunuh diri di Ritz Carlton juga berjenis kelamin laki-laki. berusia 20-40 tahun, kulit sawo matang, rambut hitam lurus pendek, dan tinggi badan 165 sentimeter.

0 komentar:


Free Blogger Templates by Isnaini Dot Com and 2009 Bridal Dresses.